Beranda

RESEARCH

MNCS Morning Navigator

25 Juli 2019

MNCS Morning Navigator 25 Juli 2019

MNCS Morning Navigator
25 Juli 2019

Global Market Highlight
DJIA mengalami pelemahan sebesar 0,29% pada Rabu (24/07), namun terjadi penguatan S&P (0,47%) dan Nasdaq (0,85%). Penguatan S&P dan Nasdaq terjadi karena perusahaan berbasis teknologi membukukan performa keuangan yang kuat pada 1H19 seperti Texas Instruments, UPS, serta AT&T, sehingga investor cenderung bullish terhadap saham teknologi karena 78% perusahaan yang terdaftar S&P membukukan hasil di atas ekspektasi. Sedangkan Boeing maupun Caterpillar membukukan performa 1H19 yang lemah sehingga mendorong pelemaham DJIA. Pasar menanti data: 1) ECB interest rate decision; 2) ECB press conference; 3) US durable goods order Jun-19.

Domestic Update
Penyaluran kredit perbankan tumbuh stabil di level 9,92% YoY selama 1H19. Pertumbuhan ini berasal dari sektor listrik, air, gas, konstruksi dan pertambangan yang meningkat paling tinggi. Namun, pertumbuhan kredit perbankan tersebut lebih lambat dibandingkan periode FY18 yang mencapai 10,75% YoY. Adapun Dana Pihak Ketiga (DPK) yang dihimpun meningkat 7,42% YoY lebih tinggi dibandingkan 1H18 yang sebesar 6,99% YoY. Selain itu, risiko kredit perbankan berada pada level rendah tercemin dari rasio Non Performing Loan (NPL) gross sebesar 2,5% di FY19.

Company News
1. JSMR mencatatkan kenaikan laba bersih sebesar 1,9% YoY menjadi Rp1,06 triliun pada 1H19. Walaupun pendapatan konsolidasi menurun sebesar 25% YoY menjadi Rp13,83 triliun pada 1H19. Pendapatan tol dan usaha lainnya tumbuh sebesar 7,65% YoY, namun pendapatan konstruksi turun dikarenakan mayoritas Jalan Tol Jasa Marga telah beroperasi di 2018. (Kontan)
2. BJTM mencatatkan pertumbuhan laba bersih sebesar 7,67% YoY menjadi Rp816,42 miliar pada 1H19. Kenaikan ini didukung oleh peningkatan penyaluran kredit sebesar 8,25% YoY dengan total Rp34,77 triliun. Kredit di sektor konsumsi menjadi penyumbang tertinggi yaitu sebesar Rp21,37 triliun atau tumbuh 4,33% YoY. (Bisnis Tempo)
3. BBCA mencatatkan peningkatan pada laba bersih sebesar 12,6% YoY menjadi Rp12,9 triliun dari Rp11,4 triliun pada 1H19. Kenaikan kinerja keuangan ini didorong oleh pendapatan bersih dan pendapatan bunga operasional yang masing-masing meningkat sebesar 13,1%/16,1% menjadi Rp24,6 triliun / Rp34,2 triliun. (CNBC Indonesia)

IHSG Update
IHSG ditutup melemah -0,29% ke level 6.385 pada perdagangan Rabu (24/07) diikuti aksi jual bersih investor asing mencapai Rp110,60 miliar. Pelemahan IHSG terjadi seiring dengan tertekannya nilai tukar rupiah terhadap USD pada level Rp13.997 dan didorong oleh pelemahan sektor infrastruktur dan barang konsumsi. Hari ini kami perkirakan IHSG akan bergerak pada rentang 6.370-6.410 di tengah rilisnya laporan keuangan emiten 2Q19 yang dipimpin oleh sektor perbankan terlebih dahulu. Todays recommendation: RALS, DMAS, MEDC, BNLI.

Event Calendar:
• Dividen Date : GGRM, INPP
• RUPSLB : JSKY

Disclaimer On

Back Download PDF
Copyright © 2024 MNC Sekuritas. All Right Reserved. A Member of MNC Group