Beranda

RESEARCH

Daily Highlight

24 Oktober 2019

Early Bird 24 Oktober 2019

Ekspektasi terjadinya perbaikan kondisi politik dan ekonomi setelah dilantiknya Kabinet baru  ditengah penguatan DJIA sebesar +0.17%, Oil +2.87%, Gold +0.29% serta EIDO +0.95% menjadi katalis pendorong penguatan kembali IHSG dalam perdagangan Kamis ini. Mengetahui IHSG berpotensi akan kembali menguat, kami merekomendasikan untuk trading harian atas saham di sektor Infrastuktur, Pakan ternak, Properti, Bank, Logam & Konstruksi  untuk perdagangan dihari Kamis ini. IHSG kami perkirakan bergerak pada 6,208 - 6,300. Adapun saham – saham yang kami rekomendasikan hari ini adalah WIKA JPFA PGAS CPIN CTRA PTBA BNLI ANTM PTPP INCO.

Mayoritas bursa saham di developed economies bergerak menguat. Bursa saham benua kuning bergerak melemah pada perdagangan akhir kemarin. Indeks Hang Seng ditutup melemah sebesar -0.82%, diikuti oleh Indeks Shanghai dan Indeks Kospi melemah masing-masing sebesar -0.43% dan -0.39%, namun Indeks Nikkei ditutup menguat +0.34%. Sementara itu, Dow Jones ditutup menguat sebesar +0.17% ke level 26,834, penguatan tersebut seiring dengan penguatan pada S&P 500 (+0.28%). Wall Street ditutup menguat sejalan dengan rilis laporan keuangan emiten di bursa Amerika Serikat (AS) meski tidak seluruhnya sesuai ekspektasi. Saham Boeing dan Caterpillar menguat lebih dari 1% meski keduanya mencatatkan penurunan laba. Saham Apple dan Facebook turut menjadi pendorong penguatan indeks dengan kenaikan masing-masing +1.3% dan +2.1%. Di samping itu, di pasar komoditi, harga minyak mentah WTI  menguat +3.34% ke USD 55.97 per barel. Penguatan tersebut terjadi ditengah penurunan pasokan minyak AS sebesar 1,7 juta, berbeda dari prediksi analis dengan peningkatan sebesar 2,2 juta barel.

Pada perdagangan 23 Oktober, IHSG ditutup menguat sebesar +0.52% kelevel 6,258 meskipun investor asing tercatat melakukan aksi net sell dengan nilai mencapai Rp 231 miliar.  

Back Download PDF
Copyright © 2024 MNC Sekuritas. All Right Reserved. A Member of MNC Group