Beranda

RESEARCH

Daily Highlight

21 Maret 2017

Early Bird 21 Maret 2017

Kekhawatiran rencana pemotongan pajak dan upaya mendorong ekonomi oleh Presiden Donald Trump akan memakan waktu lebih lama dari perkiraan awal menjadi faktor DJIA turun tipis sebesar -8.76 poin (-0.04%) di hari Senin.

 

Setelah IHSG Senin turun -0.12% tetapi disertai net buy Asing sebesar Rp830 miliar sehingga net buy Asing hingga hari ke-1 di Minggu ke-13 mencapai Rp+5.11 triliun, kombinasi turunnya DJIA -0.04%, Oil -1.27%, Nickel -0.93%, dan CPO -082% di tengah kenaikan EIDO +0.35%, Gold +041%, dan Tin +0.3% menjadikan IHSG diperkirakan berpotensi turun di tengah jauh lebih mahalnya PER IHSG ketimbang PER Indeks Bursa Asia lainnya serta ancaman perlambatan ekonomi Indonesia di kuartal 1/2017.

 

Sementara harga saham PT Semen Baturaja Tbk (SMBR) sepanjang tahun 2016 naik tajam +858.76% tetapi ternyata kinerja SMBR mengecewakan karena laba bersih sepanjang tahun 2016 justru turun -26.85% YOY menjadi Rp259.09 miliar dan pendapatan SMBR sepanjang tahun 2016 yang berhasil dibukukan sebesar Rp1.52 triliun atau naik tipis 4.11% YoY.

 

 

Back Download PDF
Copyright © 2024 MNC Sekuritas. All Right Reserved. A Member of MNC Group