Beranda

RESEARCH

Daily Highlight

12 Januari 2017

Early Bird 12 Januari 2017

Rebound-nya harga minyak WTI +2.8% ke level US$52.25 serta naiknya saham disektor energi dan teknologi menjadi faktor pendorong DJIA ditutup menguat +98.75 poin (+0.5%) di tengah ramainya perdagangan Rabu yang tercermin dalam volume perdagangan berjumlah 7.2 miliar saham (lebih besar dibandingkan rata-rata 20 hari perdagangan terakhir yang berjumlah 6.57 miliar saham).

 
Dari dalam negeri, pada hari Rabu IHSG turun -0.16% disertai Net Sell investor asing Rp-121.45 miliar sehingga di hari ketiga minggu ke-2 total net sell oleh investor asing mencapai Rp-636.59 miliar.   


Kombinasi menguatnya DJIA +0.5%, EIDO +0.2%, Oil +2.8%, Gold +0.3%, dan CPO +1.65% menjadi katalis IHSG yang diperkirakan menguat di hari Kamis.


Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) akhirnya menetapkan      Konsorsium, PT Wijaya Karya (WIKA) sebagai pemenang ruas tol Serang-Panimbang di Provinsi Banten dengan nilai investasi Rp10.84 triliun dengan masa konsensi 40 tahun dengan    pembagian porsi WIKA 90%, PTPP 5%, dan Jababeka 5%. Pembangunan tol tersebut dilakukan dalam tiga seksi yaitu, Seksi pertama adalah Serang-Rangkasbitung, Seksi kedua yaitu Rangkasbitung-Bojong, dan Seksi ketiga adalah Bojong-Panimbang. 

 

Back Download PDF
Copyright © 2024 MNC Sekuritas. All Right Reserved. A Member of MNC Group