Beranda

RESEARCH

Daily Highlight

12 April 2017

Early Bird 12 April 2017

Kekhawatiran persoalan geopolitik dan aksi menunggu release Laporan Keuangan Q1/2016 menjadi faktor DJIA ditutup turun -6.72 poin (-0.03%) di hari Selasa.

Meningkatnya tensi geopolitik disertai indikasi perlambatan ekonomi Indonesia serta mahalnya PER IHSG, baik trailing dan estimasi, ketimbang PER Indeks Bursa Asia lainnya menjadi faktor IHSG selama 3 hari berturut-turut turun -52.28 poin  (-1%) tetapi  disertai Net Buy asing Rp558.8 miliar sehingga Net Buy Asing hari  ke-2 di Minggu ke-16 mencapai Rp+12.80 triliun, kombinasi turunnya EIDO          -0.15%, DJIA -0.03%, Nickel -2.35%, dan Tin -1.17% menjadikan IHSG  diperkirakan berpotensi kembali turun di hari Rabu.


PT Waskita Karya Tbk (WSKT), dari 3 alternatif sumber dana untuk memenuhi kebutuhan dana, maka akan mendahulukan skema penggalangan dana lewat divestasi tol sebesar Rp15 triliun untuk menenuhi target kebutuhan dana tahun ini Rp35 triliun. Setelah itu, perseroan Waskita Karya akan memproses pengajuan pinjaman bank (akhir semester 1) dan penerbitan surat utang (semester 2), masing-masing Rp10 triliun. Dari target kontrak baru tahun 2017 senilai Rp80 triliun, perseroan sudah membukukan Rp12 triliun sejak Januari hingga Maret atau 15% dari target.

 

 

Back Download PDF
Copyright © 2024 MNC Sekuritas. All Right Reserved. A Member of MNC Group