Beranda

RESEARCH

Monthly Highlight

15 April 2020

Early Bird 15 April 2020

Kombinasi cukup tajamnya kenaikan DJIA sebesar +2.39% disertai dengan naiknya EIDO +3.39% serta kembali naiknya harga beberapa komoditas seperti: Timah +3.38%, Nikel +1.77% berpotensi menjadi sentimen positif untuk perdagangan Rabu ini ditengah terus bertambahnya jumlah korban tewas secara global akibat Covid-19 mencapai 126,60p orang dan yang terjangkiti mencapai 1,997,906 orang per 14 April, dimana penyebaran Covid-19 yang paling cepat dan mengerikan terjadi di Benua Eropa yang telah menewaskan lebih dari 78,000 orang dimana di Italy sendiri, Covid-19 telah menjangkiti sekitar 162,488 orang dan telah menewaskan 21,067 orang (sehari korban tewas naik +602 orang) dan di AS sendiri sudah menjangkiti 613,886 orang dengan jumlah yang tewas 26,945 orang, sementara di Indonesia Virus Corona sudah menjangkiti 4,839 orang dengan jumlah yang tewas 459 orang (Fatality Rate naik menjadi 9.5%). (Worldometers Info). Dilain pihak, jatuhnya sebagian Bursa Asia pagi ini ditengah kejatuhan beberapa harga komoditas seperti: Coal, Oil & Gold berpotensi menjadi sentimen negatif bagi perdagangan dihari Rabu. Mengetahui IHSG berpeluang menguat, ditengah secara valuasi banyak saham sangat menarik untuk dibeli, kami merekomendasikan sangat selektif jika investor ingin melakukan pembelian dan atau swing trade maka dapat fokus atas saham dari Sektor Logam Emas, Bank, Konsumer, Pakan Ayam, Infrastruktur, Retail, Konstruksi dan Telko dalam perdagangan Rabu ini. IHSG kami perkirakan bergerak pada 4,659 - 4,740 adapun saham-saham yang kami rekomendasikan hari ini adalah MDKA JSMR PTPP TOWR BDMN TINS CPIN ERAA ADHI.

 

Mayoritas bursa saham di developed economies bergerak menguat. Bursa saham benua kuning bergerak menguat pada perdagangan selasa kemarin. Indeks Hang Seng ditutup menguat sebesar +0.56% lalu indeks Shanghai dan Indeks Kospi masing-masing ditutup menguat sebesar +1.59% dan +1.72%. Sementara itu, Dow Jones ditutup menguat sebesar +2.39% di level 23,949 hal ini sejalan dengan penguatan S&P 500 sebesar +3.06%. Wall Street ditutup menguat setelah angka kematian kematian akibat Covid-19 melambat membuat investor lebih optimis untuk masuk ke pasar, hal ini dikemukakan oleh Gubernur New York Andrew Cuomo yang menyatakan angka kematian mereda serta tingkat rawat inap tetap rendah. Di samping itu, pasar komoditi, harga Tin menguat +3.32%, harga Minyak mentah WTI Crude Oil melemah -7.63% dan harga Nickel menguat +1.77%.

 

Pada perdagangan 14 April, IHSG ditutup menguat sebesar +1.79% ke level 4,706 Sentimen penggerak pasar hari ini diantaranya bursa Wall Street yang ditutup menguat +2.39% membawa efek positif bagi pasar keuangan hari ini, lalu dari penyebaran Covid-19 yang masih perlu dicermati bagaimana pertumbuhannya, dari dalam negeri menunggu respon lanjutan dari penetapan suku bunga acuan BI yang masih dipertahankan di angka 4.5%, serta stimulus BI untuk mengintervensi pasar akibat dampak Covid-19 seperti pelonggaran moneter dengan menyediakan Repo SBN sampai satu tahun, menurunkan GWM , dan tidak menerapkan kewajiban menambah giro RIM.

Back Download PDF
Copyright © 2024 MNC Sekuritas. All Right Reserved. A Member of MNC Group