Beranda

RESEARCH

Monthly Highlight

10 November 2020

Early Bird 10 November 2020

Welcome Back IDX 5400!!. Kenaikan tajam DJIA sebesar +2.95% terdampak dari data uji coba Pfizer dan BioNTech yang menunjukkan vaksin Covid-19 produksi mereka lebih dari 90% efektif berpotensi mendorong IHSG "mendarat kembali" di level 5400 Selasa ini. Sentimen positif pendorong penguatan IHSG juga datang dari naiknya EIDO sebesar +3.67% serta naiknya harga komoditas seperti: Oil +6.75%, Nikel +2.83%, Coal +0.65% & CPO +1.58% sehingga berpotensi mendorong naik saham dibawah komoditas tersebut. Dilain pihak, patut diwaspadai terjadinya aksi jual saham berbasis komoditas emas menyusul tajamnya kejatuhan harga emas semalam sebesar -4.41%.

 

IHSG kami perkirakan bergerak pada 5,319 - 5,405 adapun saham-saham yang kami rekomendasikan hari ini adalah BBNI ANTM ERAA SMRA TINS JPFA INCO TOWR ADHI PGAS

 

Mayoritas bursa saham di developed economies bergerak beravariasi. Bursa saham benua kuning bergerak menguat pada perdagangan senin kemarin. Indeks Hang Seng ditutup menguat sebesar +1.18%,lalu Indeks Shanghai dan Indeks Kospi masing-masing ditutup menguat +1.86%dan +1.27%. Sementara itu, Dow Jones ditutup menguat sebesar +2.95% di level 29,157 hal ini sejalan dengan penguatan S&P 500 sebesar +1.17%. Wall Street ditutup bervariasi ditengah perkembangan vaksin Pfizer yang ampuh 90% dan masih dari hasil pemilu AS yang dimenangkan oleh Joe Biden, hanya indeks Nasdaq yang terpangkas -1.53%. Dari pasar komoditi, harga Emas melemah  -4.53% harga Nickelmenguat +2.55% dan harga Minyak Mentah WTI menguat +8.48%

 

Pada perdagangan 9 November IHSG ditutup menguat sebesar +1.43% kelevel 5,335 Sentimen penggerak pasar hari ini diantaranya Dow Jones dan S&P 500 yang ditutup menguat lebih dari 1% membawa kabar positif untuk perdagangan hari ini, selain itu masih dari kemenangan Joe Biden dalam Pemilihan Presiden AS menjadi katalis positif lainnya, selanjutnya dari perkembangan vaksin Pfizer yang menunjukkan kemajuan nya, dari dalam negeri akan rilis data transaksi berjalan Indonesia kuartal III-2020 yang akan diumumkan hari ini.

 

Back Download PDF
Copyright © 2024 MNC Sekuritas. All Right Reserved. A Member of MNC Group