OBLIGASI BERKELANJUTAN IV
MNC KAPITAL INDONESIA TAHAP II TAHUN 2024

PT MNC Kapital Indonesia Tbk (BCAP) berencana menerbitkan Penawaran Umum Berkelanjutan ObligasiIV dengan target dana yang akan dihimpun sebesar Rp650.000.000.000,-

Dalam rangka Penawaran Umum Berkelanjutan (PUB) Obligasi Berkelanjutan IV MNC Kapital Indonesia Tahap II Tahun 2024 dengan jumlah pokok obligasi sebanyak-banyaknya sebesar Rp390.000.000.000,-

Obligasi ini terdiri dari 3 (tiga) seri Obligasi yang dijamin secara Kesanggupan Penuh (Full Commitment), yaitu sebagai berikut:

Seri A : 10,25%
Jangka waktu Obligasi adalah 370 (tiga ratus tujuh puluh) Hari Kalender sejak Tanggal Emisi.
Seri B : 11,75%
Jangka waktu Obligasi adalah 3 (tiga) tahun sejak Tanggal Emisi.
Seri C : 12,50%
Jangka waktu Obligasi adalah 5 (lima) tahun sejak Tanggal Emisi.

RATING OBLIGASI

idBBB+ (Triple B Plus)

JADWAL

Masa Penawaran Umum 25 – 27 Juni 2024
Tanggal Penjatahan 28 Juni 2024
Pembayaran dari Investor 1 Juli 2024
Tanggal Distribusi Obligasi Secara Elektronik 2 Juli 2024
Tanggal Pencatatan di Bursa Efek Indonesia 3 Juli 2024

JAMINAN

Obligasi ini dijamin dengan jaminan khusus berupa gadai atas saham milik perseroan dalam PT MNC Digital Entertainment Tbk ("MSIN") dengan nilai sekurang-kurangnya 125% (seratus dua puluh lima persen) dari nilai pokok obligasi pada saat tanggal emisi dan menjaga jaminan dengan nilai sebesar 125% (seratus dua puluh lima persen) dari nilai pokok obligasi selama jangka waktu obligasi.

TUTORIAL BONDS